Assalamu'alaikum!
Kali ini aku dapet kesempatan buat nyobain produk best seller-nya V10 Plus Indonesia! Akhirnya... Setelah tertinggal beberapa lama, aku bisa membuktikan kehebatan produk yang sempat berlalu-lalang di media sosial. V10 Plus ini produk buatan Jepang dan didistibusikan ke Indonesia serta negara-negara lain.
Oh ya, meskipun ini sponsored post, tapi aku bakal jabarkan hal yang aku suka dan enggak suka. Sayangnya aku dapet rangkaian Anti-Aging Serum yang produknya kebanyakan bersifat melembabkan, padahal kulit aku oily & acne prone. Tapi setelah kurang lebih 3 minggu pakai, dan melewati masa-masa suka-suka banget-ga suka-suka-suka banget, akhirnya si serum habis dan nyisa Water Base Peeling-nya doang. Seriously, aku kayaknya bakal pesen rangkaian Acne Serum-nya, mumpung lagi Great Sale dan bonus cermin lucu *liat dompet dulu*
Paket datang, dan isinya lembar map kecil isinya masing-masing 10 sachet kecil dengan berbagai varian serum. Aku pesimis aja ini sekali pakai sebungkus juga habis kayaknya. Ternyata ini bisa cukup untuk pemakaian hingga 4 minggu, tergantung banyak pemakaiannya.
Aku bahas singkat satu-satu ya:
V10 Plus Indonesia Water Based Peeling
Aku pernah bahas di postingan yang lalu kalau aku gak bisa pakai scrub muka, dan aku selalu pakai AHA & BHA untuk pengganti scrub atau exfoliator. Nah, aku emang gak bisa pakai yang kasar-kasar di kulit muka aku, dan waterbased peeling seperti punya V10 Plus Indonesia ini termasuk yang mild dan cocok untuk aku. Cuma sekarang aku fokus di AHA & BHA karena lebih mudah dicari.
Dari 10 sachet dalam paket, aku baru pakai 3 sachet. Sekali penggunaan aku cuma butuh setengah sachet dan sisanya aku jepit, masukin plastik, dan simpan di tempat bersih, suhu ruangan.Seminggu cukup pakai 2 kali, meskipun isinya hanya 2 ml per sachet, tapi ternyata banyak juga loh.
Meskipun satu paket, V10 Plus tetap memberi keterangan penggunaan dan ingredients pada masing-masing sachet. Tapi sayangnya, aku gak nemuin dimana expired date atau manufacturing date nya.
Tekstur dari waterbased peeling ini cairan kental seperti gel. Waktu ditetes, cairannya seperti lumer di kulit dan langsung bereaksi. Dalam waktu beberapa detik, cairan seperti melekat ke kulit dan terasa kesat. Saat itu juga kita harus gosok perlahan permukaan kulit sampai ada yang mengelupas. Kemudian kulit akan sedikit mengering tapi masih lembab karena ada residu cairan, dan kotoran. Kalian bisa bilas tanpa atau dengan sabun pencuci muka. Sebenernya di kandungannya sudah terkandung glycerin sebagai pelembab, dan kandungan bermanfaat untuk kulit lainnya seperti rice brand extract dan algae extract, tapi aku lebih suka dibilas lagi pakai pencuci muka.
Intermezzo sedikit, fansnya Abel Cantika pasti kenal ini siapa :P Doi juga pake, Coy! |
V10 Plus Serums
Seperti aku bilang di atas, aku dapat serum Anti aging T_T apakah aku dikira sudah tua?
Paket Anti aging ini terdiri dari Hyalunoric Acid serum, Biocell serum, dan Collagen serum.
Tapi tenang aja, bukan berarti serum Anti aging ini gak boleh dipakai sama yang muda-muda begini. Disadari atau enggak, ketiga kandungan serum utama di atas udah banyak tersebar di produk-produk kecantikan yang diperuntukan untuk remaja sampai tua. Namun memang faktanya, kulit semakin lama semakin kering dan kehilangan keelastisannya sehingga mengkerut keriput.
Muda mudi sekarang juga sering terpapar sinar matahari langsung dan polutan, apalagi semenjak Ojek Online bertebaran, tiap hari naik motor. Makanya tidak menutup kemungkinan kulit kita mengalami penuaan dini. Serum merupakan salah satu produk perawatan kulit yang efektif karena kandungan konsentratnya lebih tinggi dibanding dengan kandungan yang ada di cream, lotion, dll.
Fungsi:
Biocell serum: Perbaikan DNA, perbaikan sel kulit, anti keriput, dan pencegahan produksi melanin.
Collagen serum: Baik untuk keelastisan kulit dan mencegah keriput.
Hyalunoric acid: Melembabkan lapisan kulit dalam.
Cara pemakaiannya adalah dengan cara mencampurkan masing-masing satu tetes lalu diusap merata ke permukaan kulit wajah. Karena muka aku berminyak, jadi sebenernya aku ragu untuk pakai, tapi bagaimanapun juga kulit berminyak tetap perlu dikasih pelembab.
Peringatan dalam kemasannya adalah "Please stop using this products if it irritates your skin"
Sebagus-bagusnya produk, semahal-mahalnya produk, belum tentu cocok sama kulit kita, jadi harus tes alergi atau iritasi dulu.
Hari ke-1 : Aku lakukan uji tes alergi dengan cara mengoleskan masing-masing satu tetes serum di 3 sisi leher pada malam hari.
(Paginya aku lihat tidak ada tanda-tanda tidak cocok di kulit leher)
Hari ke-2 : Aku pakai satu tetes serum Hyalunoric untuk seluruh muka, jadi tipis-tipis pakainya.
(Paginya tidak ada tanda alergi atau iritasi)
Hari ke-3 : Aku pakai satu tetes serum Biocell.
Hari ke-4 : Aku pakai satu tetes serum Collagen.
Hari ke-5 : Aku campur masing-masing satu tetes serum.
skip
Hari ke-10 : Muka aku glowing, gak ada komedo atau bruntusan, suka banget. Ini adalah titik keemasan kulit wajah lebay bener. Dan ini ada H-2 lebaran dong!
Aku gak nyangka ternyata malah cocok sama kulit aku yang berminyak. Jadi aku lanjutin pakai
Hari ke-12 : (Udah sachet ke-2 dan tinggal setengah) muka aku jerawatan. Ada 3 titik di pipi.
Disini aku gak bisa bilang karena serumnya, tapi namanya lebaran dan mandi di air rumah sodara, bisa aja ada faktor penyebab jerawat, kalau kue aku gak makan berlebihan terkait proses diet :P
Kalau dugaan aku, ya karena ketiga serum itu terlalu rich buat kulit aku, jadi hari ke-10 itu kulit aku lagi terhidrasi dengan baik dan mestinya aku stop dulu, terutama serum Hyalunoric acidnya. Jadi aku stop sampai Hari ke-15 dan aku mulai sachet ke-3, sachet terakhir. Aku pakai satuan lagi selama 3 hari, dan mulai dicampur setelah hari berikutnya, dan kulit aku mulai glowing lagi.
Kesimpulannya untuk V10 Plus Serum Anti Aging ini, sebenernya bisa dipakai untuk segala jenis kulit, tapi aku merekomendasikan ini untuk kulit yang cenderung kering. Kalau kalian oily dan tetep mau cobain, bisa juga cobain cara aku atau cara kalian sendiri, tergantung reaksi kulitnya.
Harga
V10 Plus Serum Rp195.000-
Water Based Peeling Rp98.000-
:
:::
:
Pemesanan bisa hubungi salah satu CS V10 Plus Indonesia di bawah ini:
CS 1
BB Pin : 52BE98F6
SMS/ Whatsapp : +6281286967999
Line ID/ WeChat : v10plus_indonesia
CS 2
BB Pin : 527DB818
SMS/ Whatsapp : +6285719819888
Line ID/ WeChat : v10plus_indonesia2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar